Telkomsel Berhasil Amankan Layanan di Momen Ramadan dan Idulfitri 1445 H

LiniEkonomi.com - Telkomsel berhasil mengamankan layanan broadband sepanjang momen Ramadan dan Idulfitri 1445 H melalui optimalisasi jaringan.

: Dengan kesiapan infrastruktur konektivitas broadband yang difokuskan pada 444 titik keramaian di berbagai wilayah Indonesia, Telkomsel berharap dapat membuka lebih banyak peluang kebersamaan dan keberkahan Ramadan hingga momen Idulfitri [Telkomsel]

LiniEkonomi.com - Telkomsel berhasil mengamankan layanan broadband sepanjang momen Ramadan dan Idulfitri 1445 H melalui optimalisasi jaringan.

Operator telekomunikasi ini mencatatkan lonjakan trafik internet hingga 12,87 persen bila membandingkan hari biasa 2024 atau naik 15,08 persen dari periode sama tahun lalu.

Menurut Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki Hamsat Bramono, selama Ramadan 2024 peningkatan trafik komunikasi dan layanan digital didorong oleh aktivitas pelanggan.

Terutama dalam memanfaatkan mobile gaming yang melonjak 78,51 persen, layanan komunikasi seperti instant messaging dan video conference naik 28,52 persen, video streaming tumbuh 15,94 persen, akses e-commerce naik 15,77 persen, media sosial 14,07 persen, serta browsing 9,74 persen.

Baca Juga: Keren! Garuda Indonesia Dominasi Pasar Puncak Arus Mudik Lebaran 2024

Saki menyebutkan, Telkomsel juga melihat peningkatan aktivitas akses pada aplikasi dan platform digital populer seperti WhatsApp (naik 40,09 persen), Instagram (24,51 persen), TikTok (17,82 persen), YouTube (15,28 persen), dan Facebook (11,17 persen).

"Sebaliknya, trafik layanan SMS dan suara masing-masing turun 10,40 persen dan 18,52 persen kalau kami bandingkan data hari biasa," terang Saki kepada LiniEkonomi.com, Jumat (19/04/2024).

5 Wilayah Ini Trafik Telkomsel Naik

Data Telkomsel menunjukkan 5 wilayah dengan pertumbuhan trafik data tertinggi adalah Kabupaten Tasikmalaya (57,42 persen), Kabupaten Cilacap (55,25 persen), Kabupaten Ciamis (54,48 persen). Kemudian Kabupaten Garut (47,11 persen), dan Kabupaten Cirebon (34,49 persen).

"Sejalan prediksi pemerintah soal peningkatan arus mudik hingga 56 persen, data kami menunjukkan Kabupaten Tasikmalaya, Garut, Kebumen, Ciamis, dan Cilacap. Jadi 5 destinasi tujuan mudik dengan pergerakan pelanggan Telkomsel paling signifikan," ujar Saki dalam rilis.

Baca Juga: RAFI 2024: Telkomsel Tingkatkan Infrastruktur Broadband

Saki menambahkan, lonjakan trafik ini membuktikan kepercayaan pelanggan pada layanan Telkomsel serta keberhasilan strategi optimalisasi kualitas, kapasitas.

Serta pemutakhiran teknologi jaringan yang difokuskan di 444 Point of Interest di berbagai wilayah. Hal itu untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan unggulan yang memberi fokus pada pelanggan.

Pilihan Editor: Ramadan dan Idulfitri: BEI Umumkan Jadwal Libur Dagang Saham

Termasuk berbagai program promo produk layanan digital, hingga program loyalitas bagi setiap orang, rumah tangga, dan bisnis.

Sebelumnya Telkomsel konsisten terapkan prinsip ESG melalui inisiatif filantropi. Prinsiap ESG merupakan Environmental, Social, and Governance, salah satu program dengan semangat kepedulian. Sehingga setiap langkah bisnis maupun prosesnya tetap berkelanjutan.[*]

Baca Juga

BATAM, LINIEKONOMI.COM - Lagi-lagi Telkomsel berbagi kado untuk pelanggan setianya. Salah satunya kepada Wanda Etin Qanitasari, pelanggan Telkomsel yang berasal dari Kuantan Singingi.
Digosok Hepi Telkomsel: Wanda Etin Qanitasari Dapat Kado THR 100 Juta
JAKARTA, LINIEKONOMI.COM – Menjawab kebutuhan pelanggan, Telkomsel dan Gojek hadirkan Paket RoaMAX Singapura, bagi pelanggan yang sedang berpergian ke Singapura.
RoaMAX Telkomsel Gojek: Diskon GoCar di Singapura
Prestige SkyEase mencakup penjemputan dari drop-off terminal, akses ke BlueSky Lounge, hingga pengantaran langsung dan secara privat ke pesawat.
Inilah Keunggulan Prestige SkyEase: Revolusi Pengalaman Bandara Hasil Kolaborasi Telkomsel dan BlueSky
Prestige SkyEase mencakup penjemputan dari drop-off terminal, akses ke BlueSky Lounge, hingga pengantaran langsung dan secara privat ke pesawat.
Telkomsel dan BlueSky Manjakan Pelanggan dengan Pengalaman Eksklusif di Bandara
Telkomsel Bersama ZTE Perkuat Jaringan 4G di Makassar dan Kendari
Ramadan Idul Fitri 2025: Telkomsel Tingkatkan Kualitas Jaringan dan Layanan Digital Sumatera
Telkomsel dan Universitas Muhammadiyah Riau Jalin Kemitraan Strategis Bangun Ekosistem Digital dan Talenta Unggul
Telkomsel dan Universitas Muhammadiyah Riau Jalin Kemitraan Strategis Bangun Ekosistem Digital dan Talenta Unggul