Pelaku UMKM Optimistis Usaha 2024 Masih Baik
Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Padang, Sumatera Barat memijah kerupuk kulit sapi yang sudah kering untuk dipasarkan. [Kariadil Harefa/LiniEkonomi]
LiniEkonomi.com - Optimisme pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) terhadap prospek bisnis di tahun 2024 tetap kokoh, meskipun Indeks Sentimen Bisnis (ISB) UMKM mengalami sedikit penurunan pada kuartal IV 2023.
Survei terbaru dari BRI Research Institute menunjukkan bahwa Indeks Ekspektasi Bisnis UMKM menguat menjadi 128,7, meningkat dari kuartal sebelumnya.
Penguatan Indeks Ekspektasi ini tidak terlepas dari perkiraan berakhirnya musim kemarau panjang, dimulainya musim panen, serta daya beli masyarakat yang tetap stabil.
Baca Juga: OJK Bocorkan 12 Bank Digital, Ini Daftarnya
Meskipun terjadi penurunan tipis, ISB UMKM Q4 2023 masih mencatatkan angka 117,0. Sedikit di bawah dari posisi 117,4 pada kuartal sebelumnya.
Namun demikian, angka ISB tersebut masih berada di atas level 100 yang menandakan sentimen positif terhadap pelaku UMKM. Apalagi dengan kondisi perekonomian dan bisnis secara umum.
Tidak hanya itu, Indeks Kepercayaan Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah terhadap Pemerintah juga mengalami peningkatan menjadi 134,5.
Baca Juga: Tips Kredit Uang 20 Juta dari BCA Mudah Kok, Simak Caranya
Mengacu pada hasil survei tersebut, BRI, bank dengan fokus bisnis pada UMKM, juga menyatakan optimisme terhadap kinerja UMKM di tahun 2024.
Direktur Utama BRI, Sunarso, mengungkapkan proyeksi pertumbuhan penyaluran kredit sebesar 11-12%, dengan tetap memprioritaskan segmen ultra mikro.