Mudik Hepi Telkomsel Poin: Semangat Gotong Royong Lewat Tiket Mudik Gratis

Mudik Hepi Telkomsel Poin mengusng semangat gotong royong, dengan memberangkatkan 1.000 pemudik ke kanmpung halaman.

(Tengah) Peserta Mudik Hepi Telkomsel Poin, menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas hadirnya bantuan mudik gratis dari Telkomsel, sehingga bisa merasakan pengalaman mudik kembali setelah 22 tahun meninggalkan kampung halaman.

Liniekonomi.com - Telkomsel, sebagai perusahaan digital telco service provider terdepan di Indonesia, kembali menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan masyarakat Indonesia melalui program Mudik Hepi Telkomsel Poin.

Pada momen Ramadan dan Idul Fitri 1445 H, Telkomsel mengajak para pelanggan setia untuk berpartisipasi dalam program sosial berbagi kebaikan kepada sesama.

Liniekonomi.com - Kembali Telkomsel mengajak para pelanggan setia berpartisipasi dalam program Mudik Hepi Telkomsel Poin.

Salah satunya dengan menukarkan Telkomsel Poin, pelanggan Telkomsel dan IndiHome dapat berkontribusi dalam memberikan tiket mudik gratis bagi masyarakat.

Kali ini sebanyak 1.100 pemudik Telkomsel berangkatkan ke kota-kota tujuan mudiknya.

Sehingga mereka dapat merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga di kampung halaman.

Baca Juga: Berdayakan Program: Amartha Peringati Hari Perempuan Internasional

"Telkomsel berkomitmen untuk terus memberdayakan masyarakat Indonesia, salah satunya melalui program Mudik Hepi Telkomsel Poin," kata GM Consumer Business Telkomsel Region Sumbagteng, Fahmy Rojali.

Masih kata Fahmy Rojali, "Ini merupakan perwujudan dari semangat Telkomsel yang terinspirasi dari semangat gotong royong bangsa Indonesia untuk saling berbagi kebaikan kepada sesama."

Fahmy Rojali mengapresiasi para pelanggan setia yang telah berpartisipasi mendonasikan Telkomsel Poin mereka.

"Kami berharap program ini dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi bangsa, sekaligus memperkuat solidaritas antar sesama umat manusia di momen suci dan penuh berkah ini," tambahnya.

Selain program Mudik Hepi Telkomsel Poin, Telkomsel juga mendukung program 'Mudik Asyik Bersama BUMN' yang memfasilitasi lebih banyak masyarakat untuk pulang kampung merayakan Idul Fitri.

Baca Juga: RAFI 2024: Telkomsel Tingkatkan Infrastruktur Broadband

Tak hanya itu, Telkomsel juga menggelar rangkaian program Corporate Social Responsibility (CSR) lainnya, seperti bantuan penyediaan air bersih, renovasi tempat ibadah.

Termasuk perbaikan sarana usaha UMKM, bantuan kesehatan, dan pendistribusia paket sembako bagi masyarakat kurang mampu.

Pelanggan dapat mengkas laman telkomsel bersama kita berkah. [*]

Baca Juga

Dalam rangka memperingati HUT ke-78, Bank Negara Indonesia (BNI) kembali menghadirkan BNI EXPO 2024, acara pameran dan expo terbesar BNI yang siap mewujudkan berbagai impian dan kebutuhan sobat.
BNI Expo 2024: BNI Griya Hadirkan Bunga Spesial 1,78 Persen dan Ragam Promo Menarik
LiniEkonomi.com - Seiring dengan pelemahan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (27/3/2024).
HSG Terkoreksi Tipis, Asing Borong 10 Saham Ini
Telkomsel Awards 2024 berhasil terselenggara, bahkan terdapat 7 peraih Telkomsel Awards. Uniknya momen HUT ke-29 Telkomsel tersebut, mereka juga meluncurkan aplikasi super.
7 Peraih Telkomsel Awards 2024 Bikin Heboh, Ada Super App
Telkomsel, raksasa telekomunikasi digital Indonesia, melalui Telkomsel Ventures menyuntik modal dana startup AI data-sentris, Tictag.
Telkomsel Ventures Suntik Modal Startup AI Tictag, Perkuat Ekosistem Inovasi Digital Indonesia dan Asia
LiniEkonomi.com, Batam - Telkom Group dan DEKOPIN resmi menjalin kerjasama strategis untuk memperkuat komitmen dalam mendorong pertumbuhan ekosistem digital di sektor koperasi di Indonesia.
Telkom Group dan DEKOPIN Teken Kolaborasi Digital, Dorong Modernisasi Koperasi di Indonesia
LiniEkonomi.com, Jakarta – Nuon Digital Indonesia (Nuon), mitra utama resmi gim Honor of Kings (HoK), berkolaborasi dengan Telkomsel melalui Dunia Games dan Level Infinite.
Honor of Kings Hadir di GraPARI Telkomsel, Beri Pengalaman Main MOBA Terbaik