LiniEkonomi.com - Di era digital seperti saat ini, membaca berita tak lagi sekadar mencari informasi, namun juga bisa kamu manfaatkan untuk menghasilkan uang.
6 aplikasi baca berita cuan yang patut kamu coba. Beragam aplikasi baca berita kini hadir dengan menawarkan berbagai kesempatan meraup penghasilan tambahan, mulai dari berita teknologi hingga gosip selebriti.
Apa saja aplikasi-aplikasi menarik tersebut?
- ReadON DAO, Aplikasi Web3 Ramah Pengguna
Aplikasi ini menghadirkan pengalaman membaca konten digital yang lebih baik, mulai dari berita terkini, artikel blog, hingga rekomendasi video YouTube. Selain itu, ReadON DAO juga menyajikan informasi seputar komunitas blockchain dan kesempatan untuk berbagi info soal cryptocurrency.
- Caping, Beragam Berita dalam Satu Genggaman
Lewat Caping, pengguna dapat mengakses berita dari beraneka sumber media hanya dengan satu aplikasi. Tak hanya itu, Caping juga memberi kesempatan menghasilkan uang dengan membaca berita dari berbagai negara.
- Cashzine dan Dong Bao, Dua Aplikasi Serupa Tapi Tak Sama
Keduanya sama-sama memungkinkan pengguna mendapatkan penghasilan tambahan lewat aktivitas membaca. Perbedaannya, Cashzine lebih berfokus pada berita dan informasi game, sementara Dong Bao menyajikan aneka konten bacaan umum.
- Bait News
Aplikasi satu ini menawarkan beragam tugas berhadiah yang bisa kamu selesaikan, salah satunya adalah membaca berita. Hasil penyelesaian tugas pun bisa dapat kamu tukar dengan aneka hadiah menarik.
- Buzzbreak, Kumpulkan Poin dari Membaca Berita
Cara kerjanya hampir sama dengan Bait News, yakni memberi imbalan poin pada pengguna yang membaca berita. Poin-poin terkumpul nantinya bisa kamu tukarkan dengan hadiah sesuai pilihan.
- Indo Today, Berita dan Hadiah Sekaligus
Dengan mengejar tugas dan mengumpulkan poin dari aktivitas membaca berita di aplikasi ini, pengguna bisa meraih hadiah pulsa atau voucher game.
Demikian artikel tentang 6 aplikasi baca berita cuan yang bisa kamu ciba melalui HP atau ponsel dan segera hasilkan cuan. [*]