Jakarta, LiniEkonomi.com - Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Layanan Respirasi Ibu dan Anak di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan, Jakarta, pada Jumat (30/8/2024).
Gedung baru dengan 8 dan 6 lantai ini lengkap dengan fasilitas modern dengan model rancangan untuk meningkatkan layanan kesehatan khususnya di bidang respirasi ibu dan anak.
Presiden Jokowi mengungkapkan kekagumannya terhadap gedung baru ini. Menurutnya, kualitas bangunan dan tata ruangnya setara dengan hotel bintang lima, baik dari segi arsitektur maupun fasilitasnya.
"Saya tadi masuk dan merasakan suasana seperti di hotel bintang lima. Gedung ini tidak hanya indah secara visual, tetapi juga bersih, terang, dan dirancang dengan sangat baik," ujar Presiden Jokowi.
Harapan Mengurangi Pengobatan Luar Negeri
Presiden Jokowi juga menyoroti kelengkapan fasilitas di gedung baru ini, yang diharapkan dapat mengurangi keinginan masyarakat untuk berobat ke luar negeri.
"Melihat fasilitas di sini, saya rasa masyarakat tidak perlu lagi pergi ke luar negeri untuk berobat, baik ke Singapura, Malaysia, maupun Jepang. Cukup datang ke RSUP Persahabatan," tegas Presiden.
Pembangunan gedung ini memerlukan anggaran sebesar Rp 494 miliar, yang dianggap Presiden sebagai investasi penting untuk pelayanan kesehatan masyarakat.
"Anggaran sebesar itu tidak masalah jika digunakan untuk kepentingan masyarakat, terutama dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi ibu dan anak," tambahnya.
Sementara itu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menjelaskan bahwa gedung baru di RSUP Persahabatan ini merupakan proyek keempat yang diresmikan oleh Presiden dalam satu minggu terakhir.
Sebelumnya, Presiden telah meresmikan gedung layanan serupa di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta, RSUP Hasan Sadikin Bandung, dan RS Kanker Dharmais Jakarta.
"Ini adalah rumah sakit keempat yang diresmikan dalam minggu ini. Gedung ini dibangun sebagai bagian dari pengembangan fasilitas kesehatan pascapandemi, dengan fokus khusus pada penyakit pernapasan dan paru-paru," kata Budi Gunadi.
Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono menambahkan bahwa gedung ini memiliki kapasitas lebih dari 200 tempat tidur dan dilengkapi dengan peralatan canggih serta tenaga medis yang kompeten.
Dengan fasilitas ini, RSUP Persahabatan diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanannya sebagai pusat respirasi nasional.
Baca Juga: Dua Paslon Pilkada Nias Siap Tempur, KPU Tutup Pendaftaran Pilbup
Baca Juga: Lanjutkan Pembangunan Nias, Yaatulö dan Arota Sambangi KPU Kabupaten Nias
"Semua fasilitas ada di sini, jadi masyarakat tidak perlu lagi mencari pengobatan ke luar negeri. Cukup di sini saja," pungkas Wamenkes.
Pada acara tersebut, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Menteri Keuangan Sri Mulyani, Penjabat Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono, serta Presiden Islamic Development Bank (IsDB) Sulaiman Aljazair. [*]