Siap-Siap, PPRE Mau Bagikan Deviden Tunai Rp11,7 Miliar

Siap-Siap, PPRE Mau Bagikan Deviden Tunai Rp11,7 Miliar

PT PP Presisi Tbk (PPRE)

LiniEkonomi.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT PP Presisi Tbk atau perusahaan berkode saham PPRE menyetujui rencana perseroan yang akan membagikan dividen tunai senilai Rp11,7 miliar atau setara 20 persen dari laba bersih di 2020 lalu.

Direktur PT PP Presisi benny Pidakso mengatakan setiap pemegang saham akan menerima deviden tunai sebesr Rp1,15 per lembar saham.

"Setiap pemegang saham akan menerima dividen tunai sejumlah Rp1,15 per saham, walaupun jumlah dividen yang dibagikan mengalami penurunan dari tahun lalu, kami tetap membagikan dividen di tengah situasi pandemi," katanya, Rabu (9/6/2021).

Benny menyebutkan selain 20 persen dari laba bersih dibagikan dalam bentuk deviden kepada pemegang saham, sisanya sebesar 5 persen dari laba bersih di 2020 itu atau senilai Rp2,9 miliar akan ditempatkan sebagai dana cadangan wajib.

Kemudian, sebesar Rp43,9 miliar akan dialokasikan sebagai saldo laba ditahan.

"Berkat strategi sustainability growth, perseroan berhasil menghadapi tantangan pandemi Covid-19, melalui inovasi, peningkatan kapabilitas di konstruksi maupun non-konstruksi, serta menekankan kembali pentingnya sustainability development lewat inisiatif green contractor," ujarnya.

 

Tag:

Baca Juga

HORE! Jalan Gunungsitoli-Nias Utara Segera Diaspal, Ini Kata Sowa'a
HORE! Jalan Gunungsitoli-Nias Utara Segera Diaspal, Ini Kata Sowa'a
Dorong Transformasi Early-Stage Startup, Telkomsel Gelar NextDev ke-10
Dorong Transformasi Early-Stage Startup, Telkomsel Gelar NextDev ke-10
Blusukan ke Pedagang Ikan di Pantai Moawo, Sowa'a Laoli Siap Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan
Blusukan di Pantai Moawo, Sowa'a Laoli Siap Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan
Paslon SMART 02 Bagikan Jam Dinding SMART Buat Pedagang Pasar Gunungsitoli
Paslon SMART 02 Bagikan Jam Dinding Buat Pedagang Pasar Gunungsitoli
YOGYAKARTA, LINIEKONOMI.COM - Belum lama ini Telkomsel Jaga Cita sukses hadir untuk pendidikan yang adaptif, inklusif di Indonesia.
Telkomsel Jaga Cita untuk Ekosistem Digital Pendidikan Indonesia
IHSG terkoreksi 1,26% ke level 7.290,9, namun saham PTIS dan FMII justru meroket hingga batas Auto Rejection Atas. Simak analisis lengkap pergerakan saham di tengah volatilitas pasar.
Dua Saham Ini Meroket Hingga Auto Rejection, Efek IHSG 1,26 Persen