Mint Beauty Shop Gunungsitoli Surga Kecantikan! Skincare Murah Berkualitas, Sikat Promonya

LiniEkonomi.om - Kota Gunungsitoli kini punya toko kecantikan dan fashion, agar kamu tampil cantik maupun menawan.

Owner Mint Beauty Shop, Agnes Margaretha Lase [LiniEkonomi]

LiniEkonomi.com - Kota Gunungsitoli kini punya toko kecantikan dan fashion, agar kamu tampil cantik maupun menawan. Bukan itu saja kehadiran toko kecantikan tersebut tak hanya sekadar tren yang berkembang, seperti di Korea.

Melainkan hadir untuk memenuhi kebutuhan fashion termasuk perawatan kulit kamu. Terutama bagi perempuan maupun laki-laki, baik yang beraktivitas dalam maupun luar ruangan.

Seratusan pengunjung dari berbagai usia, mulai dari emak-emak hingga anak muda membanjiri Mint Beauty Shop, Jalan Diponegoro No 166, Kota Gunungsitoli, Kepulauan Nias, Sumatera Utara.

Berbagai produk skincare, aksesoris kecantikan, sunscreen serta serum maupun handbody untuk semua kalangan usia tersedia berjejer rapi dengan harga terjangkau.

Owner Mint Beauty Shop Agnes Margaretha Lase mengatakan, bahwa produk mereka telah lulus uji BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) khusus skincare.

"Semua produk kecantikan kami sudah lulus uji BPOM, dan dijamin asli seratus persen," kata Agnes Margaretha Lase di sela-sela grand opening, Senin (1/7/2024)

Agnes melanjutkan, produk yang mereka jual selain telah lolos uji klinis, juga sangat cocok untuk perawatan kulit yang memang pas untuk penggunaan sehari-hari bagi konsumen yang berada di Kota Gunungsitoli.

"Tentu dong, apalagi cuaca kita di Pulau Nias sedikit ekstrem panasnya, maka kami pun menyediakan sunscreen. Itu ada macam-macam guna memberikan perlindungan yang baik dari paparan sinar matahari (UB) atau UVB," katanya.

Kulit Glowing Bebas Cemas!

Mint Beauty Shop Gunungsitoli, Sumatera Utara surga kecantikan! telah hadir di Kota Gunungsitoli, Jalan Diponegoro No. 166, Pulau Nias. Dapatkan skincare murah berkualitas, promo
Dapatkan promo pada setiap pembelian produk kesehatan kecantikan atau fashion di Mint Beauty Shop Gunungsitoli, Jalan Diponegoro No. 166, Kota Gunungsitoli, Sumut.

Nah, bagi kamu perempuan atau pria yang ingin memanjakan diri agar terlihat glowing dan cerah. Memiliki masalah kulit dan tidak tahu harus konsultasi kemana, Mint Beauty Shop solusinya.

Toko fashion dan kecantikan tersebut beroperasi setiap hari, buka pukul 09.00 WIB sampai 22.00 WIB. Setiap pengunjung akan mendapatkan penjelasan terkait produk, dan skincare apa yang cocok untuk kulit kamu.

Baca Juga: Melambungkan Profit dengan Bisnis Pisang: Ini Strategi Jitu Pasar

Mint Beauty Gunungsitoli saat ini memberikan diskon atau promo harga pada setiap produk, untuk setiap pengunjung yang melakukan pembelian produk perawatan kulit maupun wajah.

"Kami tidak hanya melayani konsumen dalam kota saja, bagi wisatawan yang sedang berkunjung dan kebingungan mau beli skincare. Kamu bisa belanja di Mint Beauty Shop," tutup Agnes Margaretha Lase. [*]

Baca Juga

Dorong Transformasi Early-Stage Startup, Telkomsel Gelar NextDev ke-10
Dorong Transformasi Early-Stage Startup, Telkomsel Gelar NextDev ke-10
Blusukan ke Pedagang Ikan di Pantai Moawo, Sowa'a Laoli Siap Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan
Blusukan di Pantai Moawo, Sowa'a Laoli Siap Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan
Paslon SMART 02 Bagikan Jam Dinding SMART Buat Pedagang Pasar Gunungsitoli
Paslon SMART 02 Bagikan Jam Dinding Buat Pedagang Pasar Gunungsitoli
YOGYAKARTA, LINIEKONOMI.COM - Belum lama ini Telkomsel Jaga Cita sukses hadir untuk pendidikan yang adaptif, inklusif di Indonesia.
Telkomsel Jaga Cita untuk Ekosistem Digital Pendidikan Indonesia
Salad Point ID mendorong gaya hidup sehat masyarakat Indonesia melalui inovasi menu salad. Pionir resto salad lokal bersertifikat halal MUI ini telah melayani pelanggan sejak 2017
Konsumsi Makanan Sehat Jadi Tren, Salad Point ID Keluarkan Jurus
Harga Emas Turun Rp 1.000 Per Gram Hari Ini, Masih Untung Rp 293 Juta Sejak Awal 2023
Harga Emas Antam Anjlok Rp 30.000 per Gram, Terparah Selama 2024