BELITUNG, LINIEKONOMI.COM - Janji Badan Gizi Nasional (BGN) menyerap tenaga kerja bukan isapan jempol semata. Buktinya Dapur Sehat Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) wilayah Kelurahan Pangkal Lalang, Kabupaten Belitung menyerap sebanyak 50 tenaga kerja.
Para pekerja merupakan orang lokal setempat, "Jadi, ibunya bekerja di sini, sementara anaknya mendapatkan makanan bergizi di sekolah masing-masing," ujar Mitra Penyedia Makanan Bergizi Gratis Belitung, Maulana Ibrahim, Senin (24/2/2025).
Selain para pekerja, menurut Maulana kegiatan MBG tersebut turut mendobrak perekonomian masyarakat daerah setempat. "Para pekerja berasal dari wilayah Akil Alih, Tanjung Pandan, dan sekitarnya yang merupakan dekat lokasi dapur sehat kita," ungkapnya.
Maulana menerangkan, kalau pemasok logistik atau bahan makanan seperti ikan dan ayam semua langsung dari petani dan nelayan setempat. Alasannya, guna memastikan kualitas dan keberlanjutan usaha mereka.

"Kita upayakan semua dari lokal, sehingga manfaatnya juga kembali ke masyarakat sini," ucapnya menambahkan.
Adapun Wakil Bupati Belitung, Syamsir, saat meninjau Dapur MBG wilayah Pangkallalang, mengharapkan agar para pekerja serta dapur tetap sehat.
Baca Juga: BGN Targetkan 30 Ribu Dapur Sehat Tahun Ini, 576 SPPG Beroperasi di 38 Provinsi
Menarik: Melalui IBFEST, Telkomsel Bekali Generasi Muda Pakai AI
"Seminggu sekali mereka diberi vitamin dan suntikan Neurobion oleh Dinas Kesehatan untuk memastikan mereka tetap sehat dan fit," jelasnya.
Untuk operasionalnya, para pekerja sudah mulai bekerja sejak dini hari, sekitar pukul 02.00 WIB, agar makanan yang disiapkan tetap segar saat didistribusikan ke sekolah-sekolah.
"Masakannya langsung, jadi saat pengemasan, makanan masih dalam kondisi hangat," ungkapnya. [*]